Hiddink: Peluang Chelsea Menembus 4 Besar Sangat Berat

Berita Asli - Guus Hiddink menilai peluang Chelsea menembus posisi 4 besar sangat berat.
Hal itu tak lepas dari persaingan Premier League musim ini yang demikian ketat.
Chelsea saat ini berada di posisi ke-15 dengan 18 poin dari 17 laga. Mereka terpaut 11 poin dari Tottenham Hotspur yang berada di peringkat ke-4.
Hal tersebut membuat Jose Mourinho dipecat dan digantikan Guus Hiddink. Keberhasilan mengantarkan Chelsea meraih Piala FA pada 2009 dan hanya sekali kalah selama periode kepelatihannya membuat harapan kepada Hiddink besar.
“Tak mudah untuk mengatakan bahwa saya datang ke sini lalu besok masalah akan selesai,” kata Hiddink dalam jumpa pers jelang pertandingan. “Secara matematis, kami masih mungkin (tembus 4 besar).
Namun, persaingan di liga ini sangat kuat,” tutur manajer asal Belanda itu. Salah satu indikator yang membuktikan bahwa Premier League punya persaingan ketat adalah keberadaan sejumlah klub medioker di papan atas. “Lihat saja klub-klub seperti Leicester City, Crystal Palace, dan Watford.
Kehadiran mereka merupakan sebuah kesegaran,” ucap Hiddink lagi. Kendati demikian, Hiddink optimistis bisa mendongkrak Chelsea ke posisi yang lebih baik. Apalagi, dia melihat sisi positif dari kemenangan atas Sunderland pada pekan lalu.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Hiddink: Peluang Chelsea Menembus 4 Besar Sangat Berat"

Posting Komentar